Petunjukhidup.com- Siapa di sini tidak ingin berbahagia? Tentu tidak ada ya? Pastinya semua ingin  berbahagia, termasuk Penulis dan kamu.Tidak terasa juga Indonesia sudah memasuki usia 77 Tahun Kemerdekaan. Semoga di usia 77 tahun kemerdekaan Indonesia akan terus memberikan hal yang terbaik bagi masyarakat Indonesia, termasuk rasa aman dan rasa Bahagia.

 

Menurut kamu, Bahagia itu seperti apa sih? Jujur, Penulis bisa merasakan Bahagia dari hal-hal kecil. Bahkan melihat video lucu dari bayi saja, bisa membuat rasa Bahagia terpancar dengan sendirinya. Bahagia masih bisa diberi kesempatan untuk bangun pagi dalam keadaan sehat. Ya, hal-hal  kecil bisa membuat rasa Bahagia itu ada,  dikarenakan kita merasa bersyukur dengan kehidupan ini.

 

Nah, Penulis akan berbagi 7 hal Tindakan kebaikan yang banyak dilakukan orang-orang untuk diri mereka asendiri agar merasa Bahagia. Penasaran apa saja itu? Siapa tahu, kamu bisa mengikuti dan menemukan makna Bahagia dalam diri kamu sendiri.

 

 Coba untuk berkomitmen untuk melakukan hal baik

Pernah tidak kamu berpikir satu hari untuk berkomitmen untuk melakukan hal baik dalam kehidupan mu? Bayangkan saja dalam sebulan, ada tiga puluh hari. Nah, komitmen untuk berbuat baik ini untuk diri kamu sendiri. Mungkin, banyak diantara kita yang tidak menyadari, membenci diri sendiri, dengan membuat komitmen untuk berbuat baik bagi diri sendiri. Tentunya, tanpa disadari kita akan mencintai dan menghargai diri sendiri.

 

 Dengan membuat komitmen dan menjaga agar tetap berkomitmen hal ini akan memberikan dampak yang baik bagi kehidupan kita di masa depan. Seperti halnya memberikan motivasi untuk diri sendiri agar menjadi lebih baik lagi, baik dari segi memaafkan diri sendiri maupun mengejar mimpi dan tidak membiarkan orang untuk melakukan Tindakan yang buruk bagi diri sendiri.

 

Mendengarkan Diri Sendiri

Mungkin membaca hal ini membuat kamu bertanya-tanya. Apa maksud mendengarkan diri sendiri? Nah, maksud Penulis di sini adalah mendengarkan bagaimana kamu berbicara pada diri sendiri, nada suara apa yang kerap kali kamu gunakan, Ketika berbicara dengan diri sendiri. Ayo ngaku, kamu pasti sering mengeritik diri sendiri di dalam pikiran. Tau kah, Tindakan tersebut bisa memberikan dampak negative pada diri kita sendiri lho.

 

Tanpa disadari, kita menjadi kurang percaya diri. Pasti, banyak diantara kita masih suka “menceramahi” diri sendiri dalam diam. Nah,  ada baiknya sekarang jangan berbicara hal yang buruk pada diri sendiri, melainkan biarkan api positif dan semangat terus ada di dalam diri.

 

Memaafkan Dirimu sendiri

Tau kah kamu, dulu Penulis merasa susah maafkan diri sendiri karena salah mengambil keputusan. Ditambah lagi, lingkungan sekitar selalu mengingatkan akan kesalahan TELAK yang Penulis buat, menolak lamaran ataupun menolak pekerjaan dengan gaji bagus. Tidak ada salahnya, Ketika kita salah mengambil keputusan dan tidak ada salahnya juga untuk memaafkan diri sendiri, karena kesalahan tersebut.

 

Normal, apabila kita merasa marah dengan diri sendiri karena kesalahan yang kita perbuat. Namun, jangan karena persoalan itu akan membuat hidup kita menjadi lebih terpuruk. Maafkan,lupakan dan semangat untuk menjalani kehidupan yang lebih baik. Sebab, kita akan belajar dari kesalahan. Untuk hidup berbahagia, kita harus bisa mencintai diri sendiri, termasuk kekurangan atas diri kita sendiri.

 

Terima diri apa adanya

No body perfect, rumus agar bisa menerima diri sendiri baik kelebihan dan kekurangan adalah dengan mengingat tidak ada manusia yang SEMPURNA. Misalnya nih, Penulis saat ini sedang mengalami delima dari kurus ke gendut. Sebel dan merasa tidak mencintai bentuk tubuh yang banyak lemaknya ini. Namun, Penulis tidak bisa membuang hal itu begitu saja, sebab tubuh ini sudah menjadi bagian dari Penulis. Sehingga, Penulis mencoba untuk menerima diri apa adanya.

 

Memang, tidak mudah mencintai  kekurangan diri sendiri. Namun, kita harus menyadari untuk berbahagia, kita harus bisa menerima kekurangan dari diri sendiri, seperti bentuk tubuh yang tidak ideal, ataupun karakter yang banyak tidak disukai orang. Nah, kita bisa mencoba untuk menerima dan memperbaiki hal tersebut.

 

 Apabilla, kamu sudah bisa menerima kekurangan dirimu, berarti kamu juga sudah siap untuk menerima kesuksesan yang akan datang pada dirimu. 

 

 

 Tinggalkan Teman Toxic

Memiliki teman adalah hal yang menyenangkan. Karena dengan bersosialisasi hidup akan terasa hidup. Namun, tidak semua teman bisa dijadikan teman lho. Untuk itu, kamu harus pandai dalam memilih teman, tidak ada salahnya untuk meninggalkan teman toxic. Sebab, mereka bukanlah teman yang baik untuk kamu sendiri.

 

 Jujur, memiliki teman yang baik dan memberikan motivasi dan semangat lebih menyenangkan. Dari pada berada dalam circle pertemanan yang selalu merendahakan diri mu sendiri. Penulis lebih memilih memiliki sedikit teman, tetapi menyenangkan; daripada memiliki banyak teman tetapi menjadi racun pada kehidupan Penulis sendiri, kalau menurut kamu seperti apa?

 

Prioritaskan kesehatan

Siapa yang ingin hidup Panjang umur dan sehat? Tentu, kita semua. Penulis juga demikian Jadi tidak ada salahnya, apabila kita memprioritaskan Kesehatan diri. Caranya tentu saja mudah, dengan berolahraga, memberi asupan gizi yang bagus bagi tubuh, memberikan tambahan suplemen dan vitamin. Langkah ini, termasuk dalam memprioritaskan Kesehatan kita lho. Meskipun Sebagian dari kita suka memandang rendah hal ini.

 

 Makan Tertatur

Siapa di sini yang suka melewatkan jam makan? Ayo, ingat sesibuk apapun kita, kita harus memiliki waktu untuk makan. Ingat untuk berbahagia, jangan sampai melewatkan jam makan siang. Hal itu akan membuat tubuh lemas dan tidak bertenaga. Sehingga gula darah kita berkurang, dan tubuh memberikan sinyal stress ke otak kita. Tentunya, hal ini akan membuat kita merasa tidak berbahagia. So, stop skip jam makan.Ada baiknya, makan sedikit, asalkan tubuh tetap memiliki energi yang baik.

 

Sebenarnya ada banyak cara agar kita selalu berbahagia, nah ini 7 langkah sederhana agar kita merasa Bahagia selalu. Menurut kamu, hal ini mudah dilakukan atau tidak ya? 

Salam dan Tetaplah Hidup










Note: Please visit my blog to storycitra.com | Jejakcantik.com | kitabahagia.com 
 Chitchat.my.id | Asiabutterflytraveler.com




Kehidupan ini tidaklah semudah membayangkan, tidak semudah meluangkan dalam kata. Mari berkunjung dan menikmati tiap hempasan nafas kehidupan untuk mencari makna kehidupan bersama.....








Artikel Terkait:

Silakan pilih sistem komentar anda

2 komentar untuk 7 Cara untuk Berbahagia

Petunjuk Hidup membutuhkan komen berupa kritik dan saran agar lebih baik lagi dalam menjalani hidup. Ingat! Komentar di moderasi jadi tidak boleh spammy ya, rumahku indah dan rumahmu juga indah bukan? mongo dan terima kasih, dank jewel, danke, thanks, mercy

  1. Makasi kak tips nya

    Pelajaran ttg tips bahagia ini akan saya terapkan dalam kehidupan.
    Salam super mario tenguh !

    BalasHapus
  2. always be happy..... baca ini makin hepi. intinya berawal dari diri sendiri yakk, krn bahagia itu kita yang ciptakan

    BalasHapus