PetunjukHidup.com-Terkadang gelombang kehidupan ini berjalan tidak sesuai seperti yang diharapkan. Terlalu sakit untuk dilalui dan dijalani. Namun, setiap helaan nafas memiliki makna tersendiri. Pernah kamu melakukan kesalahan dan malu untuk mengatakan bahkan menertawakannya. Kamu merasa kesal, ketika melihat teman mu tersimpul menahan tawa akibat ulah kebodohanmu?
  
Siapa yang bodoh? Siapa yang berhak menertawakan kesalahan yang telah kamu perbuat? Pernahkah hal ini mengusik sanubahrimu? Penulis bukanlah orang yang sempurna dan pernah juga merasakan kekesalan mendalam akibat ditertawakan karena kebodohan yang dibuat tanpa disengaja, seperti melamun di dalam kampus dan ketika ditanya dosen jawabannya tidak singkron dan malah menjurus ke hal yang aneh.


Spontan teman kelas di dalam kampus tertawa terbahak-bahak sedangkan aku hanya manyun dan kesal. Itu dulu, sebelum aku mengetahui bawasanya melakukan kebodohan atau kesalahan adalah hal yang lumrah tetapi berani menertawakan mengenai kebodohan adalah hal yang luar biasa berani.

Ayo jujur, pernahkah kamu menertawakan teman kamu ketika mereka melakukan kesalahan? Nah, hal ini kamu temukan sebagai suatu lelucon atau humor. Kamu juga bisa berbuat hal yang sama terhadap kesalahan atau tindakan bodoh yang tidak sengaja kamu buat dengan menertawakannya bersama teman kamu. Daripada wajahmu manyun nggak karuan, mending ikut menertawakan.



Belajar dari kebodohan atau kesalahan yang diperbuat adalah kunci orang yang mau belajar tentang makna kehidupan. Mereka tidak malu mengakui kesalahan dan tindakan bodoh yang tanpa sengaja memalukan diri sendiri. Ingatlah nobody perfect in this world.

Setiap manusia yang bernafas di bumi ini pasti memiliki keterbatasan. Namun, hanya segelintir orang yang bisa mengenali dan mengakui keterbatasan yang mereka miliki. Sebab, kebanyakan manusia terus berupaya menjadi sempurna. Sebab, menurutnya KESEMPURNAAN adalah hal yang mutlak dalam setiap aspke kehidupan yang ada. Padahal, kesempurnaan itu tidak mungkin terjadi di dalam kehidupan nyata, berbeda dengan kehidupan dongeng.

Dengan mengharapkan diri kamu  menjadi sempurna hanya akan membuat kamu merasa kecewa dan frustrasi. Bukan berarti bawasanya kamu bukanlah orang terampil atau berbakat tetapi kesempurnaan itu hanyalah sebuah ilusi. Sebab, kamu dan aku adalah manusia biasa.



So, remember! Tidak ada salahnya ketika kamu melakukan kesalahan dan ikut serta menertawakan kesalahanmu. Sebab manusia belajar dari waktu ke waktu. Memang awalnya untuk turut serta menertawakan kesalahan dan kebodohan adalah tindakan yang sulit. Namun, dengan latihan dan belajar melihat situasi agar tidak terlalu serius akan memudahkan kamu untuk melakukannya.  Sebab, hal itu akan membuat kehidupan kamu semakin lebih baik.




Ikuti Petunjuk Hidup ini agar kamu hidup lebih ringan tanpa rasa beban ketika menghadapi kesalahan atau kebodohan yang tanpa sengaja dilakukan didepan umum. Sebab, tidak ada kesempurnaan kecuali film Kesempurnaan Cinta yang ditayangkan di salah satu televisi swasta. Yang mau mengikuti petunjuk ini berarti adalah orang yang berani menghadapi kebodohan dan mencoba menghadapinya dengan penuh canda tawa daripada kemarahan dan kemaluan yang membuat kamu tidak bisa tidur siang dan malam. Kamu mau mencobanya?





Salam dan Tetaplah Hidup










Note: Please visit my blog to storycitra.com | Jejakcantik.com | kitabahagia.com 
 Chitchat.my.id | Asiabutterflytraveler.com




Kehidupan ini tidaklah semudah membayangkan, tidak semudah meluangkan dalam kata. Mari berkunjung dan menikmati tiap hempasan nafas kehidupan untuk mencari makna kehidupan bersama.....














Artikel Terkait:

Silakan pilih sistem komentar anda

Jadilah orang pertama yang berkomentar!

Petunjuk Hidup membutuhkan komen berupa kritik dan saran agar lebih baik lagi dalam menjalani hidup. Ingat! Komentar di moderasi jadi tidak boleh spammy ya, rumahku indah dan rumahmu juga indah bukan? mongo dan terima kasih, dank jewel, danke, thanks, mercy